Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Kesalahan Fatal Dalam Membuat Surat Lamaran Kerja

Bagi anda yang saat ini mencari-cari pekerjaan, tentunya tengah disibukkan untuk membuat surat lamaran kerja dan juga mencari pekerjaan apa yang cocok untuk pribadi anda. Dengan adanya internet, anda akan lebih dimudahkan dalam mencari lowongan pekerjaan dan menemukan pekerjaan yang sesuai keinginan. 


Jika anda sudah menemukan lowongan pekerjaan yang tepat, kini giliran anda merancang surat lamaran kerja untuk tempat kerja tersebut. Namun kadangkala banyak orang yang menelan kecewa, pasalnya setelah berbulan-bulan surat lamaran yang telah dikirim belum juga mendapat respon atau panggilan.
Penyebab tidak adanya panggilan kerja setelah mengirimkan surat lamaran biasanya terdapat pada surat yang anda kirimkan tersebut.  Dan seringkali surat itu mengandung beberapa kesalahan fatal seperti di bawah ini :

1.Kesalahan dalam pengetikan huruf dan tidak rapi
Kadangkala orang seringkali acuh dengan pola ketik dalam sebuah surat lamaran, mereka kurang memperhatikan tipe huruf dan juga ukurannya. Selain itu spasi, pembatas (margin), serta kertas yang digunakan untuk mengetik tidak rapi dan tidak sesuai. Ketidakrapian dalam menulis surat lamaran tersebut membuat perusahaan meremehkan anda dan menganggap anda sebagai orang yang tidak berkompeten.

Agar terhindar dari kesalahan diatas, anda dapat memperhatikan beberapa hal di bawah ini:
# Gunakan jenis huruf formal atau standar ( Times New Roman dengan ukuran 12 pt )
# Buatlah Jarak spasi 1 atau 1,5
# Perhatikan pengaturan batas (margin) atas, bawah, kanan yang standar ( 1 inci atau 2,54 cm ) dan batas kiri 3 cm
# Gunakanlah jenis kertas A4


2.Terlalu membual dan bertele-tele
Jangan menjadi orang yang lebay ketika menulis surat lamaran, pasalnya surat lamaran yang betele-tele dan memuat kata-kata yang tidak relevan akan dianggap sebagai pemborosan kata, sehingga tidak meninggalkan kesan dari pembacanya (bagian personalia).

3.Kurang memahami apa yang diperlukan perusahaan
Untuk membuat sebuah lamaran, anda perlu mengetahui hal-hal apa saja yang dibutuhkan oleh sebuah perusahaan. Kebutuhan perusahaan tersebut biasanya sudah dicantumkan dalam lowongan yang telah dimuat dalam berbagai media.

4.Kurang menunjukkan potensi diri
Anda jangan menjadi orang yang ceroboh, yaitu tidak menyertakan keterangan kompetensi anda dalam bidang yang tengah anda inginkan di perusahaan tersebut. Pasalnya, jika kompetensi tidak anda cantumkan dalam surat lamaran, maka perusahaan yang anda inginkan tersebut sama sekali tidak tertarik untuk memanggil anda.

5.Menggunakan bahasa informal
Bahasa informal atau tidak sesuai dengan kaidah bahasa surat yang benar, merupakan salah satu alasan penting  mengapa surat lamaran anda ditolak. Karena menggunakan bahasa informal menyebabkan anda dinilai sebagai orang yang tidak profesional oleh perusahaan.

6.Tata bahasa yang salah
Kerap kali orang menulis surat lamaran dengan  bahasa yang rancu dan salah, entah itu bahasa inggris maupun bahasa Indonesia. Dengan bahasa yang berantakan seperti itu, sebuah perusahaan tentunya akan berfikir keras untuk tidak menerima anda sebagai salah satu karyawan mereka.

Itulah 6 kesalahan fatal yang kerap terjadi dalam membuat surat lamaran kerja. Alangkah baiiknya anda memeriksa beberapa kali sebelum mengirimkan surat lamaran ke sebuah perusahan.