Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

4 Tips Kecantikan ‘’Lawas’’ Yang Bisa Anda Terapkan

image: wiselyorganic.com
Aneka pilihan produk kecantikan pada saat ini, memang sudah banyak beredar di kalangan masyarakat. Beragam jenis dan merek pun sudah semakin beraneka ragam jumlahnya. Namun tak terlintas secara langsung dalam pikiran, bahwa bila anda mau kembali pada perawatan kecantikan zaman dulu, ternyata memang tidak kalah ampuh dengan cara perawatan zaman modern saat ini. 

Perlu anda ketahui, bahwa perawatan kecantikan  dengan menggunakan bahan tradisional memang sejak dahulu sudah menjadi alternatif yang lebih efektif dan aman untuk digunakan. Dengan begitu, beberapa bahan tradisional tersebut bisa menjadi pilihan yang tepat dalam hal  mengatasi masalah perawatan kecantikan. Yang mana cara tradisional lebih sehat bila dibandingkan perawatan kecantikan  zaman modern saat ini, yang mungkin belum bisa diketahui secara detail akan efek samping dalam jangkan panjangnya. 

Oleh karena itu, ada beberapa cara yang bisa anda terapkan untuk menggunakan bahan tradisional ini sebagai sarana perawatan kecantikan. Dan inilah 4 cara tradisional yang bisa anda terapkan dalam perawatan kecantikan.

1. Mengatasi kantung mata
Dalam mengatasi permasalahan kantung mata ini, anda bisa juga menggunakan cara ‘’lawas’’ yang cukup ampuh dan alami. Yakni dengan menyiapkan kentang, kemudian memotongnya menjadi beberapa bagian. Setelah itu, taruhlah potongan kentang tersebut di bawah kantung mata hingga 10 menit. Kemudian barulah anda bisa mengulanginya kembali, dan rasakan manfaatnya.

2. Menyingkirkan ketombe pada rambut
Untuk menghilangkan ketombe dengan cara tradisional ini, hendaknya anda bisa menggunakan  perasan lemon dan minyak kelapa sebagai bahan alaminya. caranya pun juga amat mudah, yakni siapkan 2 sendok perasan lemon, kemudian campurkanlah dengan minyak kelapa secukupnya. Setelah itu anda bisa memijat pada seluruh bagian rambut dengan bahan alami yang sudah dibuat tadi. Dengan menerapkan tips ini secara rutin, ketombe pada rambut akan bisa tersingkirkan hingga bersih. Lakukan tips tersebut di malam hari, dan bilas sampai bersih di pagi harinya.

3. Melembabkan kulit
Tahukah anda, bahwa anda bisa juga melembabkan kulit kesayangan anda dengan menggunakan bahan tradisional. Bahkan cara ini sangat aman untuk anda terapakan dalam kehidupan sehari-hari. Dengan cara anda menyediakan dua sendok minyak zaitun, kemudian letakkan pada satu bak atau ember air yang digunakan untuk mandi. Selanjutnya mandilah dengan menggunakan air tersebut untuk melembabkan kulit yang anda miliki. Dengan begitu, anda akan bisa mendapatkan khasiat minyak zaitun untuk kelembaban kulit anda.

4. Melangsingkan tubuh
Untuk melangsingkan tubuh anda dengan menggunakan bahan tradisional, Yang pertama anda bisa menyeduh 1 gelas teh pahit (tanpa gula), kemudian campurkanlah dengan perasan jeruk nipis. Setelah itu minumlah selama dua kali sehari, yakni pada waktu pagi dan sore. Dengan menerapkan cara tersebut, anda bisa mendapatkan khasiat dari ramuan tersebut dalam melangsingkan tubuh anda.

Dan cara yang kedua, anda bisa menyediakan 2 jari asam jawa, lalu tambahkan gula aren secukupnya saja. Kemudian campurkanlah bahan tersebut dalam satu gelas air panas. Selanjutnya minumlah ramuan tersebut selama 1 hari sekali secara rutin dan teratur. Dan usahakan dalam mengkonsumsi ramuan ini, anda terapkan pada waktu dua jam setelah makan. Dengan begitu anda akan bisa merasakan khasiat dari ramuan tradisional ini, Yang tentunya untuk melangsingkan tubuh anda.