Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Manfaat Hebat Sayur Bayam Bagi Kecantikan

image: renaissanceherbs.com.au
Bisa dibilang kurang sempurna jika belum memanfaatkan sayur bayam ini untuk berbagai kebutuhan, Terlebih lagi dalam hal kecantikan. Pasalnya kandungan yang terdapat di dalamnya, memiliki banyak jenis vitamin dan mineral yang mampu mengatasi kondisi penampilan yang kurang terlihat menarik, sekaligus bisa menyehatkan tubuh.

Bahkan ragam kandungan yang terdapat pada sayur bayam, layaknya vitamin K, C, E, mineral dan berbagai kandungan zat di dalamnya, menjadi kunci pokok untuk membuat penampilan tubuh menjadi lebih sehat dan menawan. Karena dengan adanya hal itu semua, tubuh mampu menyerap semua asupan yang dibutuhkan, kemudian mendongkrak kinerja sitem tubuh dalam menstimulasi bentuk tubuh yang ideal. 

Sehingga tak salah bilamana anda menggunakan sayur bayam sebagai bahan alami untuk mengatasi berbagai permasalahan kecantikan yang ada. Karena pada kenyataannya, kandungan hebat di dalamnya, bisa membantu anda dalam mengatasi masalah tersebut secara alami.

Sebenarnya persolan bentuk penampilan yang kurang bisa terlihat indah dan menawan, baik itu mulai dari penampilan wajah, tubuh, dan rambut, biasanya dikarenakan oleh beberapa faktor. Diantaranya karena faktor hormonal, keturunan, kesehatan, perawatan kulit tubuh yang kurang terjaga, pola makan yang kurang sehat, kebiasaan buruk yang berakibat pada kulit, dan lainnya. 

Oleh karena itu, Anda bisa menggunakan sayur bayam untuk mengimbangi, sekaligus menjaga agar kesehatan kulit wajah, rambut, dan tubuh ini bisa tetap dalam kondisi sehat. Bahkan penampilan tubuh bisa lebih indah dan menawan. Inilah ragam khasiat sayur bayam untuk kecantikan.

1. Menjadikan kulit awet muda
Kandungan antioksidan yang terdapat pada bayam, berguna untuk menjadikan kondisi kulit anda bisa tampak awet muda. Dimana kandungan tersebut mampu menghancurkan radikal bebas yang seringkali merusak kesehatan kulit. Sehingga kondisi kesehatan bisa terjaga secara alami dan terhindar dari penuaan dini. Oleh karena itu, anda bisa mengonsumsinya secara teratur agar kondisi kulit bisa tetap terlihat muda dan sehat. Jika anda berkeinginan mengolah sayur bayam untuk menjadikan kulit wajah agar tetap awet muda, perhatikan cara berikut :

Sediakan segenggam daun bayam, satu sendok makan madu alami, satu sendok teh perasan jeruk lemon, dan satu sendok makan minyak zaitun atau minyak almond. Untuk langkah pertama, yakni haluskan daun bayam dengan cara menumbuknya, kemudian tambahkanlah madu, air perasan lemon, dan minyak zaitun atau almond yang sudah disediakan tadi. Lalu aduk rata hingga  semua bahan menjadi pasta. Selanjutnya  aplikasikan pasta sayur bayam yang sudah dibuat tadi langsung ke wajah, serta oleskan hingga rata. Kemudian anda bisa mendiamkannya selama selang waktu 15 hingga 20 menit. Setelah itu, bilaslah dengan menggunakan air hangat atau air dingin untuk mengunci pori-pori pada kulit wajah. Dengan begitu, anda bisa menerapkannya selama 2 sampai 3 kali dalam seminggu. 

2. Melindungi kulit dari sinar ultraviolet
Bagaimanapun keberadaan sinar matahari memang sumber vitamin D yang dibutuhkan oleh tubuh. Akan tetapi terdapatnya paparan sinar matahari yang berlebihan mengenai tubuh, juga tidak baik bagi kesehatan kulit. Oleh karena itu, dengan menggunakan sayur bayam yang diperkaya akan kandungan vitamin B di dalamnya, akan bisa menjaga kulit dari terjadinya kerusakan karena pengaruh sinar matahari. 

Selain itu, sayur bayam juga bisa mencegah akan terjadinya penyakit kanker kulit dalam tubuh. Sehingga mengonsumsi sayur bayam segar secara rutin dan teratur, akan membantu tubuh agar bisa terlindung dari paparan sinar matahari ini. Nah, Apabila anda ingin melindungi kulit wajah agar tidak terpapar oleh keberadaan sinar ultraviolet ini, maka anda pun bisa membuat sayur bayam sebagai masker alami sebagai pelindungnya. 

3. Mengatasi jerawat

image: dmarkbeauty.com
Selain dikenal sebagai sayuran hijau yang kerap dikonsumsi oleh sebagian besar masyarakat nusantara, Ternyata keberadaan sayur bayam memang cukup manjur untuk mengatasi permasalahan jerawat. Baik itu jerawat di bagian wajah, maupun jerawat yang terdapat di sekitar area punggung. 

Hal demikian karena kandungan berupa vitamin C dan vitamin A yang terdapat pada sayur bayam, akan berperan sebagai antioksidan alami yang membasmi pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Sehingga untuk memperoleh hasil maksimal, maka anda bisa menggunakan sayur bayam untuk diterapkan dalam mengatasi jerawat, baik itu dari luar maupun dalam.

Nah, Untuk penyembuhan jerawat dari dalam, anda bisa mengonsumsi atau mengolah daun bayam sebagai sup, dan berbagai olahan lainnya. Atau bila perlu, anda juga bisa mengonsumsinya dalam bentuk jus atau berbagai macam olahan lainnya.

Sementara untuk mengatasi jerawat dari luar dengan bayam, yakni terlebih dahulu anda bisa menyiapkan daun bayam secukupnya, kemudian tumbuklah hingga halus. Selanjutnya campurkan daun bayam yang sudah dihaluskan tadi dengan sedikit air, dan oleskan pada bagian wajah yang terdapat jerawat. Kemudian diamkan selama 20 menit, dan setelah itu bilas dengan air hangat. Dengan begitu jerawat akan bisa diatasi secara alami dan mudah.

4. Mencegah terjadinya inflamasi pada kulit
Pada dasarnya terjadinya inflamasi atau peradangan pada kulit ini, bisa saja terjadi karena beberapa hal, diantaranya timbulnya jerawat, atau terpapar sinar matahari. Yang mana semuanya itu akan memperparah kondisi kulit hingga terjadi peradangan. Oleh karena itu, anda bisa memanfaatkan sayur bayam untuk mengatasinya. Dimana kandungan pada sayur bayam yang berupa vitamin A, E, C sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit anda.  

Sehingga vitamin penting yang terdapat di dalamnya, akan menyembuhkan terjadinya inflamasi kulit, serta proses penyembuhannya pun bisa berlangsung lebih cepat. Dan untuk mendapatkan hasil yang maksimal, maka anda bisa mengonsumsi sayur hijau ini secara rutin dan teratur.

5. Mencegah terjadinya rambut mudah rontok
Seperti timbulnya penyakit anemia, yang mana akan berakibat kerontokan pada rambut yang lebih cepat. Sehingga demi mencegah timbulnya rambut mudah rontok semacam ini, maka anda bisa menggunakan sayur bayam sebagai penangkalnya. Hal demikian karena kandungan zat besi yang terdapat pada sayur bayam ini, mampu menyuplai nutrisi pada kulit rambut, serta mendongkrak pertumbuhan pada rambut itu sendiri. Dengan cara mengonsumsinya dalam berbagai jenis olahan, baik itu sebagai sup maupun jus untuk diminum secara teratur, maka khasiat luar biasa yang terdapat di dalamnya bisa anda rasakan.

6. Menjadikan kulit tampak bercahaya
Kandungan vitamin K yang terdapat pada sayur hijau ini, mampu memberikan khasiat yakni menjadikan kulit bisa lebih bersinar. Yang mana sayur bayam akan bisa menghilangkan berbagai macam noda pada kulit, seperti bintik-bintik hitam atau flek hitam di kulit, Yang semuanya itu dapat menjadikan penampilan kulit tidak bersih. Sehingga mengonsumsi sayur bayam atau menjadikannya sebagai masker alami, tentu akan menjadikan kulit anda tampak bersih dan bercahaya.

7. Menghilangkan kantung mata
Memang timbulnya kantung mata ini, kerap menjadikan banyak orang resah, terlebih lagi bagi kaum wanita. Nah, dengan adanya kandungan vitamin A, E, dan K pada sayur bayam, memang menjadi ragam vitamin yang dipergunakan untuk menghilangkan kantung mata. Cara menerapkannya juga cukup mudah, yakni anda tinggal menghaluskan terlebih dahulu sayur bayam, Kemudian tempelkan atau oleskan pada bagian lingkaran mata yang terdapat kantung mata tersebut. Selanjutnya diamkanlah selama 10 hingga 20 menit lalu bilas dengan menggunakan air hangat. Dengan begitu, kantung mata bisa segera hilang dan penampilan wajah bisa tampak bersih dan menawan.