Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Jenis Makanan Dan Minuman Ini Tidak Baik Dikonsumsi Malam Hari

arbamedia.com - Menurut sebagian besar orang, Mengkonsumsi makanan atau minuman di malam hari adalah kegiatan yang sangat menyenangkan. Hal itu disebabkan karena setelah seharian bekerja atau beraktifitas, Akan membuat tubuh mereka semakin lemas dan tidak bertenaga. Biasanya mereka akan menghabiskan seperempat waktunya untuk beristirahat didepan layar televisi, Merebahkan tubuh pada kursi sambil memakan makanan, Akan bisa sejenak melupakan pekerjaan yang melelahkan. Makanan atau camilan memang selalu bisa menjadi pelengkap di setiap aktifitas, Baik itu di dalam maupun di luar ruangan.

Tetapi tahukah anda, Bahwa tidak semua makanan dan minuman yang kita konsumsi di malam hari itu baik bagi kesehatan. Banyak orang yang tidak tahu, Bahwa ada sebagian makanan yang ada di depan mereka kurang baik untuk dikonsumsi malam hari. Apalagi jika terus dikonsumsi, Akan sangat berdampak buruk bagi kesehatan

Di sini akan mengulas 5 jenis makanan atau minuman yang sering sekali dikonsumsi oleh kebanyakan orang di malam hari, Yang tentunya tidak baik bagi kesehatan. Berikut ulasannya :

1. Es krim
Es krim memang juga menyegarkan jika dikonsumsi di malam hari. Karena es krim dipercaya cukup ampuh menghilangkan rasa dahaga, Dari kalangan orang dewasa hingga anak - anak sangat menyukainya. Sehingga Inilah penyebab es krim sangat sulit dihindari oleh kebanyakan orang, Yang mana mereka tetap mengkonsumsinya dimalam hari. Padahal, Mengkonsumsi es krim di malam hari membuat tubuh sulit mencerna es krim itu sendiri. Alhasil, Berat badan akan naik karena penumpukan lemak di dalam perut. Hal demikian tidak baik bagi orang yang sedang menjalankan diet sehat, Tapi hal yang paling parah dari mengkonsumsi es krim terus menerus di malam hari dapat mengakibatkan rusaknya pencernaan pada lambung.

Bahkan menurut sebuah penelitian dari Nurses Health Study Harvard School of Public ( NSHSP ) Health, Amerika serikat, mengemukakan bahwa " Terlalu banyak mengkonsumsi es krim, Terutama es krim yang banyak mengandung susu di waktu malam hari akan mengakibatkan risiko infertil ".

2. Makanan pedas
Kita semua tahu, Makanan pedas jika dikonsumsi secara berlebihan akan berdampak buruk bagi kesehatan lambung, Apalagi jika dikonsumsi pada malam hari, Akan sangat sulit dicerna oleh lambung.

Hal tersebut seperti apa yang dijelaskan pada Livestrong New York University Medical Center Langone, bahwa " Mengkonsumsi makanan pedas hanya akan membuat lambung mengalami iritasi, Apalagi bagi orang yang mengalami gejala gastritis hanya akan memperparah kondisinya".

3. Minuman Soda
Mengkonsumsi soda di malam hari akan mengakibatkan kerusakan pada katup dan arteri, Yang bertugas  untuk membawa darah kedalam tubuh kita.

Berdasarkan hasil penelitian yang ada di Journal of the American Geriatrics Society (JAGS), " Orang yang sering mengkonsumsi soda di malam hari akan berisiko hingga tiga kali lipat memiliki perut buncit’’. Para peneliti juga menganalisis sebanyak 749 orang yang berusia 65 tahun keatas ".

4. Makanan sereal kemasan
Nah, Makanan yang satu ini  adalah makanan yang paling banyak dikonsumsi di malam hari oleh kebanyakan orang. Hal ini karena rasanya yang lezat serta banyak pilihan rasa yang menjadikan makanan ini memiliki daya tarik para konsumen. Sebenarnya, Makanan sereal kemasan kurang efektif bila dikonsumsi pada malam hari. Karena makanan ini biasanya banyak mengandung gula dan pengawet buatan yang tidak baik bagi tubuh, Yang semuanya itu bisa meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh.

5. Keju olahan
Sejak dulu, Keju olahan memang depercaya sebagai makanan yang lezat bagi kebanyakan orang.  Tapi perlu Anda tahu, Ternyata keju olahan bisa mengakibatkan gangguan pencernaan yang parah bila dikonsumsi pada malam hari. Hal demikian karena makanan tersebut bisa merusak proses metabolisme dalam tubuh.

Itulah lima makanan yang tidak baik jika dikonsumsi pada malam hari, Sehingga kita harus lebih selektif dan bisa mengatur jadwal makan yang tepat agar kesehatan tubuh kita selalu terjaga.