Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jangan Panik, Lakukan Ini Jika Mobil Anda Mogok Mendadak

image: thesuggested.com
Rasa panik dan bingung memang masih kerap dialami oleh kebanyakan orang, bila mobil yang mereka kendarai mengalami mogok di tengah perjalanan. Dan hal demikian tentunya akan sangat mengganggu terhadap perjalanan berkendara bukan…..?.

Sehingga dengan rasa terpaksa,  mau tidak mau harus membawa mobil mogok tersebut ke tempat servis mobil terdekat. Bahkan ada juga yang terpaksa membiarkan mobil mereka berhenti di tengah jalan, Sampai menunggu pihak reparasi mobil datang untuk memperbaiki mobil mogok tersebut. Sehingga hal demikian juga akan bisa memakan waktu yang cukup lama bukan….?.

Sebenarnya, Jika mobil yang anda kendarai mengalami mogok atau macet mendadak, Setidaknya anda hendaknya memiliki cara yang tepat dalam menanganinya, Agar mesin mobil bisa menyala kembali. Sehingga anda pun bisa langsung meneruskan perjalanan ke tempat tujuan. Oleh karena itu,  Seorang bernama Gesang Pranoto, Yakni Foreman Teknisi Auto2000 Cempaka Putih, berbagi tips untuk anda. Yang mana anda bisa mengatasi sendiri, jika mobil yang anda kendarai mengalami mogok atau macet mendadak. Sehingga dari situ anda tidak perlu panik bila di tengah perjalanan, Mobil kesayangan anda berhenti secara tiba-tiba.

Untuk langkah pertama bila mobil anda mogok mendadak, Maka setidaknya terlebih dahulu anda mengetahui beberapa penyebabnya. Diantaranya anda bisa mengecek mobil mogok tersebut dari sisi kelistrikan (aki). Caranya pun juga cukup mudah, yakni hendaknya anda mengecek terhadap tegangan aki mobil dengan alat pengukur listrik. Selain itu, anda juga bisa mengetes tegangan aki mobil tersebut dengan cara  mengetes komponen mobil yang sekiranya membutuhkan listrik, Layaknya klakson salah satunya. Yakni cukup dengan menekan tombol klakson, dan periksalah kondisinya, masih menyala atau tidak.

Dan bila tegangan aki mobil tersebut masih dalam kondisi baik, atau dengan bukti klakson mobil masih menyala, Selanjutnya anda bisa mengecek indikator terhadap suhu mesin. Sehingga anda bisa mengetahui apakah ada peningkatan suhu terhadap mesin mobil anda. 

Seusai anda cek suhu mesin, Yang mana anda mengetahui suhu mesin sangat tinggi, Maka langkah selanjutnya anda bisa membuka kap mesin dan periksa kondisi air Radiator di mobil anda. Dimana anda bisa mengeceknya, apakah volume air sudah menipis atau tidak. Dan ingat, Hendaknya anda jangan langsung membuka penutup radiator pada saat kondisi mesin mobil masih terlalu panas. Maka tunggulah hingga panas dari mesin tersebut dalam kondisi menurun, barulah anda bisa membuka penutup radiator tersebut.

Selanjutnya, anda bisa menambahkan air radiator jika isinya sudah menipis. Hal demikian karena bisa jadi mobil mengalami berhenti mendadak, disebabkan oleh adanya suhu mesin yang terlalu berlebih. Sehingga anda bisa mendiamkan kendaraan beberapa saat sampai suhu mesin turun, Dan barulah mengisi air radiator pada mobil anda. Alhasil, anda bisa menyalakan kembali mobil kesayangan anda. Selamat mencoba…!!

Ingat, Jika mobil anda sudah bisa berjalan kembali, segeralah untuk memeriksakan di bengkel mobil terpercaya untuk melakukan pengecekan lebih lanjut pada mesin mobil Anda.