7 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Saat Musim Hujan
image: medianp.net |
Musim kemarau berlalu dan musim hujan pun telah tiba. Ketika pergantian musim atau biasa disebut musim pancaroba, tubuh manusia sangat rentan sekali sakit. Maka dari itu, kita harus menjaga kesehatan tubuh agar tetap bugar untuk menghadapi musim hujan yang juga rawan sekali penyakit menyerang.
Apalagi untuk para kepala dan ibu rumah tangga yang harus tetap menjaga kesehatannya, demi menghidupi keluarga dan para anaknya agar tidak ketinggalan pelajaran di sekolah. Namun, sekarang Anda tidak perlu khawatir akan hal tersebut. Kali ini, kita akan sedikit mengulas beberapa cara untuk menjaga kesehatan tubuh ketika musim hujan tiba. Berikut ulasannya :
1. Selalu Membawa Jas Hujan atau Payung
Penyakit flu itu terjadi karena adanya virus yang bernama influenza, virus tersebut muncul setelah terkena air hujan. Ketika musim hujan tiba, sebagian besar orang terkena flu hanya karena masalah sepele, yaitu lupa membawa payung atau jas hujan. Ketika pulang kerja atau sekolah tiba-tiba hujan deras dan tidak membawa payung, maka terpaksa harus kehujanan.
Setelah kehujanan, besoknya jadi demam dan bersin-bersin sampai akhirnya terkena flu. Sebaiknya sebelum keluar rumah selalu sediakan payung atau jas hujan. Memang sedikit ribet bila harus membawa payung dan jas, tapi demi kesehatan Anda sendiri tak mengapa bila ribet sedikit.
2. Segera Mandi Jika Terkena Air hujan
Apabila Anda ketika keluar rumah lalu kehujanan, sebaiknya Anda segera mandi. Seperti yang dijelaskan di atas, air hujan dapat menyebabkan flu. Dan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan tersebut segeralah mandi.
Setelah beraktivitas, tubuh kita pasti mengeluarkan keringat dan apabila kehujanan sangat rentan terkena penyakit. Karena bakteri yang terdapat pada air hujan akan mudah masuk melalui pori-pori kita, ditambah lagi bila tubuh kita menerima penurunan suhu secara tiba-tiba.
3. Jaga Kebersihan Rumah
Musim hujan tiba pasti akan banyak nyamuk karena terdapat genangan air di mana-mana. Tidak hanya karena air hujan, Bak air yang ada di kamar mandi itu pun juga dapat menjadi tempat berkembang biaknya nyamuk.
Jangan malas untuk membersihkan rumah atau tempat sekitar Anda. Segeralah membersihkan tumbukan baju kotor, genangan air di tempat – tempat tertentu, dan lain-lainnya. Karena hanya dengan gigitan nyamuk dapat menyebabkan penyakit DBD (Demam Berdarah), dan apabila terlambat menangani, maka penyakit tersebut dapat membahayakan kesehatan tubuh kita.
image: huffingtonpost.co.uk |
4. Minum Suplemen Daya Tahan tubuh
Lebih efektif lagi ketika menjaga tubuh Anda, minumlah suplemen untuk menambah daya tahan tubuh Anda. Karena menjaga tubuh dari luar saja tidak cukup, Maka minumlah suplemen yang mengandung vitamin C, karena berguna untuk meningkatkan imunitas dan menjaga daya tahan tubuh.
Lebih efektif lagi ketika menjaga tubuh Anda, minumlah suplemen untuk menambah daya tahan tubuh Anda. Karena menjaga tubuh dari luar saja tidak cukup, Maka minumlah suplemen yang mengandung vitamin C, karena berguna untuk meningkatkan imunitas dan menjaga daya tahan tubuh.
Tidak hanya itu, agar tubuh Anda tetap sehat pilihlah makanan yang menyehatkan seperti buah-buahan, sayuran, atau makanan yang berprotein tinggi. Makan secara teratur dan dalam jumlah yang tidak berlebihan.
5. Banyak Mengonsumsi Air Putih
Paling tidak Anda mengonsumsi air putih sebanyak 8 gelas sehari, dengan begitu akan sangat membantu menyehatkan tubuh Anda. Air putih dapat membuang zat-zat yang tidak diperlukan oleh tubuh Anda. Tidak hanya itu, dengan meminum air putih maka tubuh Anda tidak akan kekurangan cairan. Maka dari itu, air putih sangatlah berperan penting untuk tubuh Anda.
6. Jangan Terlalu Banyak Duduk
Ketika musim hujan tiba dan Anda tidak bisa keluar rumah, kebanyakan orang pasti hanya menghabiskan waktu di rumah dengan duduk menonton televisi. Atau mungkin menjelajahi dunia maya dengan duduk di depan komputer.
Tahukah Anda?, Hanya dengan duduk terlalu lama akan berakibat buruk pada tubuh Anda. Duduk terlalu lama juga dapat memperlambat sistem metabolisme tubuh. Jika Anda lupa hingga terlanjur duduk terlalu lama, sebaiknya ketika berdiri cobalah untuk jalan di tempat agar otot pada kaki Anda tidak tegang.
7. Makan atau Minum yang Hangat
Musim hujan itu dominan dengan suhu dingin, entah itu siang atau malam. Sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan atau minuman yang hangat untuk menghangatkan tubuh yang kedinginan.
Anda dapat mengonsumsi sup hangat, bubur ayam, teh hangat atau wedang jahe. Hal tersebut dilakukan agar tubuh kita tidak terkena masuk angin. Selain itu, dengan mengonsumsi makanan atau minuman hangat ketika musim dingin, maka tubuh kita akan menjadi lebih rileks.