Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Tempelkan Irisan Tomat Pada Kulit, Manfaatnya Menakjubkan

(Gambar:ahla-3alam)
Jangan lupakan tomat kalau Anda ingin selalu tampil cantik menawan. Sebagai makanan penyehat badan, tomat sudah lama diyakini memberikan tambahan nutrisi bagi kulit agar terhindar dari masalah yang sering menimpa kebanyakan orang. Seiring roda waktu berputar, pastinya kondisi kulit tidaklah selalu elastis, nampak indah, bahkan bersih dari gangguan kulit tertentu bukan ?. Bisa jadi kulit tidak lagi terlindungi dari radiasi berbahaya, sinar ultraviolet, iritasi, atau sejenisnya. Alih – alih menerapkan tomat pada kulit, mungkin mampu memberantas semua masalah kulit yang  jadi benalu bagi Anda saat ini.

Mengapa begitu ? Dilansir dari Dailymail.co.uk, Profesor Mark Birch-Machin dari Newcastle University turut menemukan bukti, bahwa wanita yang mengonsumsi tomat dalam bentuk olahan tertentu, mampu meningkatkan perlindungan terhadap kulit tubuh. Seperti berkurangnya kulit kemerahan, beserta sedikitnya kerusakan DNA akibat sinar Ultraviolet Eksposur. Bukti itu ditemukan berdasarkan uji coba kepada setengah dari 20 wanita yang diberikan asupan lima sendok pasta tomat selama 12 Minggu. Hasilnya, perlindungan kulit tubuh mereka meningkat secara signifikan bila dibandingkan sisa peserta yang tak mengonsumsi pasta tomat. 

Semua efeknya itu didapat kalau tomat dikonsumsi menjadi makanan sehari - hari. Tapi bagaimana manfaatnya kalau irisan tomat ditempelkan langsung pada kulit ? 

1. Membersihkan Pori – pori Kulit Tersumbat & Mengurangi Pigmentasi
Tomat termasuk agen pembersih alami, terlebih ketika terdapatnya komedo, jerawat, maupun bintik - bintik gelap pada kulit karena diawali oleh penyumbatan pori – pori. Maka cobalah untuk memberikan irisan tomat guna mengatasinya. Bahan alami satu ini kaya vitamin A, C, asam sitrat yang lama dikenal untuk membersihkan pori – pori dari sumbatan, baik berupa sel kulit mati, kotoran, sebum dan sebagainya. 

2. Kulit Keriput Jadi Berkurang
Bukankah kulit yang semakin keriput menjadi pertanda jelas akan penuaan ? Buah – buahan tropis seperti tomat tak pernah lelah untuk mengembalikan kondisi kulit yang mengalami penuaan dini. Secara garis besar, munculnya pengeriputan kulit kebanyakan disertai dengan garis – garis halus. Sementara kandungan dalam tomat seperti AHA (Alpha Hydroxy Acids ), vitamin E dan C, akan bekerja efektif membantu mengembalikan tingkat elastis kulit ketika mengalami penurunan. 

Jika Anda tidak gemar mengonsumsi tomat secara langsung, dapat pula hanya menempelkan irisan tomat pada bagian kulit tubuh. Demikian itu bertujuan agar kulit dapat ternutrisi kembali, sehingga mampu menstimulasi serat kolagen untuk menghilangkan tanda – tanda penuaan serta kulit keriput. 
Gambar: yabibo
3. Pelembab Alami untuk Kulit Kering
Manfaat tomat juga berperan sebagai pelembab alami bagi kulit. Buah – buahan ini juga diperkaya banyak cairan alami, Vitamin C, dan Likopen, semua itu membantu menghidrasi kulit agar mampu mempertahankan kelembabannya.

4. Membuat Kulit Lembut dan Bersinar
Tekstur kulit menjadi kasar pastinya bisa mengurangi pesona Anda bukan ? Maka gunakanlah tomat untuk menghaluskan kembali tekstur kulit yang rusak, entah itu dikarenakan oleh kotoran maupun sel kulit mati yang terus menumpuk.  Tidak hanya melembutkan kondisi kulit, tapi menempelkan potongan / irisan tomat juga membuat kulit tetap kencang dan berkilau.

Lantas bagaimana penerapannya ?

1. Sediakan tomat berukuran sedang
2. Cuci bersih, kemudian potonglah menjadi 5 sampai 6 irisan
3. Ambil, kemudian balurkan irisan tomat ke wajah maupun bagian kulit lainnya
4. Lakukan selama 4 menit, lalu diamkan sampai 10 menit
5. Bersihkan kulit wajahmu menggunakan air sampai bersih
6. Terapkan secara rutin 2 kali seminggu dan lihat hasilnya
Ditulis Oleh : Arbamedia.com  / Rah. W
Referensi : dailymail.co.uk, tat.com