Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Pertanda Anak Terserang Cacingan yang Jarang Diketahui

image : livestrong
Berawal dari makanan, serangan bakteri kecil yang biasa akrab dengan sebutan cacingan ini, merupakan suatu gangguan kesehatan yang disebabkan oleh organisme asing yang ada dalam tubuh. Awal mula seorang anak yang terjangkit gejala tersebut memang tidak terlihat dengan jelas, namun biasanya gangguan kesehatan ini akan muncul secara tiba-tiba dengan keadaan tubuh yang lemah. 

Cacing parasit akan menyerang tubuh manusia dengan cara menyerap vitamin, nutrisi dan kandungan lain yang ada pada makanan yang kita makan. Karena itu zat sisa makanan dalam tubuh akan menumpuk, sehingga mampu memicu munculnya bau busuk dari gas yang dikeluarkan. Nah..agar lebih mudah mewaspadainya, berikut beberapa gejala / tanda - tanda anak terserang penyakit cacingan :

1. Tidak  Bisa Tidur Nyenyak
Saat anak terserang gangguan kesehatan seperti cacingan ini, pasti dirinya merasa tidak nyaman karena selain perut terasa nyeri yang berkepanjangan dan anus terasa gatal, parasit ini juga memakan kandungan nutrisi dalam tubuh yang menyebabkan badan terasa lemas.

2. Tinja Mengeluarkan Bau Busuk
Pembusukan sisa makanan yang ada di dalam tubuh akan semakin cepat jika pada perut kita terdapat parasit, yang mampu untuk mencuri kandungan nutrisi makanan. Karena itu anak kecil yang terjangkit cacingan, maka tinja yang dikeluarkan akan berbau lebih busuk atau menyengat dari biasanya.

3. Gatal Pada Area Anus
Pada pagi hari setelah bangun tidur mungkin anak anda sering merasa rewel dan menggaruk area pantatnya, bisa jadi saat itu anak mengalami gatal sekitar anus serta bisa saja menjadi pertanda awal serangan cacingan.

4. Nyeri Pada Bagian Perut
Menjadi hal yang mengkhawatirkan jika perut anak mengalami nyeri yang berkepanjangan, tak menutup kemungkinan anak tersebut terserang gejala cacingan. Pada umumnya rasa nyeri ini akan berasa amat parah saat menjelang tidur, hingga anak akan menangis terus dan tidak bisa tidur.

5. Sering Meludah
Tanpa disadari gejala yang satu ini sering dianggap remeh oleh kita. Waktu anak kecil sering mengeluarkan air liur tanpa sebab, biasanya kita anggap itu hal biasa dan lumrah. Namun perlu diketahui, anak kecil yang memiliki gejala cacingan juga secara langsung akan sering mengeluarkan air liur tanpa sebab. Untuk itu jika terjadi hal seperti ini, segeralah periksakan kesehatan anak Anda pada puskesmas / layanan kesehatan terdekat.
Demikian beberapa gejala tentang anak-anak yang terserang cacingan, semoga dengan pengetahuan lebih luas maka kesehatan keluarga akan lebih terjaga dengan baik.
Oleh : Adi. K  /  Arbamedia
Sumber referensi : nakita.grid.id